SepintasInfo, Nunukan-Kebakaran lahan sawit yang terjadi di area Sei Kapal, Desa Sekaduyan Taka, Kecamatan Simanggaris, Kabupaten Nunukan, Kalimantan Utara pada Senin (26/02/2024), mendapat respon langsung dari personel Satgas Pamtas Yonarhanud 8/MBC.
Kesigapan itu terlihat ketika Wadan Pos Satgas Pamtas RI – Malaysia Sertu Fery Bayu bersama beberapa personel Satgas lainnya berbondong-bondong memadamkan kobaran api yang menjalar di area lahan sawit tersebut.
“Penyebabnya karena suhu panas yang diakibatkan kemarau,” ucap Wadanpos Satgas, Sertu Fery.
Beruntung, kebakaran yang terjadi di perkebunan sawit seluas 5 hektar tersebut tak sampai menelan korban jiwa.
Bahkan, personel Satgas pun menyempatkan diri untuk menghimbau masyarakat agar tetap waspada terkait musim kemarau yang saat ini melanda wilayah tersebut.
“Kami juga menghimbau masyarakat untuk waspada dan lebih berhati-hati lagi,” pungkasnya. PenArh8
More Stories
Hasil Sementara Pilkada di Kaltim
Naik 6,5%, Begini Perkiraan UMP Tahun 2025 di 38 Provinsi
Jalan Tol Pertama di Pulau Kalimantan yang Panjangnya 97,27 Kilometer, Jadi Pendukung Konektivitas Kawasan IKN